Trailer dari film yang diangkat berdasarkan novel laris bejudul “Madre” karya Dewi Lestari (Dee) baru saja diluncurkan.
Film ini merupakan film adaptasi novel ketiga Dee setelah Perahu Kertas dan Rectoverso.
Versi filmnya ini dibintangi oleh Vino G Bastian (Mika) dan Laura Basuki (Republik Twitter). Filmnya diarahkan oleh Benni Setiawan yang pernah meraih piala Sutradara terbaik FFI 2010 lewat film “3 Hati, 2 Dunia, 1 Cinta”.
Madre menceritakan tentang bagaimana sejarah hidup seseorang berubah dalam sehari hanya dengan sebuah kunci lemari es yang berisi adonan biang roti berumur 70 tahun bernama “Madre”.
Seorang Pria bernama Tansen (Vino G Bastian) diwarisi kakeknya yang baru saja wafat Tan Sin Gie berupa sebuah biang roti yang sangat tua yang disebut “madre”. Sang kakek yakin, hanya keturunan langsungnyalah yang dapat menghidupkan kembali toko roti yang sudah berdiri sejak tahun 60-an dan kini berhenti beroperasi.
Tansen kemudian bertemu dengan pembaca blognya yang juga pengusaha toko roti ‘Fairy Bread’ bernama Meilan Tanuwidjaja. Awalnya Mei tertarik untuk membeli Madre, tapi akhirnya ia memutuskan untuk bekerja sama dengan Tansen menjual roti klasik. Hubungan kerjasama ini berubah menjadi hubungan yang istimewa, ada benih-benih cinta yang tumbuh diantara mereka.
Anda bisa menyaksikan Madre di bioskop mulai tanggal 28 maret 2013. Trailernya yang romantis bisa Anda lihat dibawah ini :